Menu lain yang tersedia di Statistical Database System ADB yaitu Download Country Tables dan Regional Tables. Data yang diperoleh dari kedua menu tersebut berbentuk file pdf. Perbedaannya hanya pada bentuk penyajian dan jumlah time seriesnya.
Country Tables
Cara penggunaanya sangat sederhanya. Tinggal klik link Country Tables kemudian pilih nama negara yang diinginkan. Terakhir klik Submit. Sistem akan membuat file pdf untuk masing-masing negara. Jika Anda memilih banyak negara sebelumnya maka Anda juga harus mendowload satu persatu file-file tersebut. Memang agak repot tapi lumayan bisa dapat data tahunan ekonomi dan lainnya mulai tahun 1990 untuk masing-masing negara. Menu ini cocok bagi mereka yang ingin mengambil semua data negara tertentu.
Regional Tables
Berbeda dengan sebelumnya, menu ini cocok bagi mereka yang ingin mengambil jenis data tertentu untuk semua negara di kawasan Asia Pasifik. Klik Regional Tables kemudian pilih jenis data yang diinginkan kemudian Submit. Sistem akan membuat file pdf untuk masing-masing jenis data yang dipilih yang harus didownload satu-persatu. File tersebut berisi data negara-negara yang dikelompokkan berdasarkan area tertentu misalnya negara-negara Asia Selatan, Asia Tenggara, dan seterusnya. Sayangnya time seriesnya lebih pendek yaitu mulai tahun 2000.
Selamat mencoba
Baca juga:
APEC Energy Database
Cara Mengakses Database ADB
Indonesian Family Life Survey
MDG Tables
Penn World Table
StatsAPEC
Statistical Database System ADB: Online Query
Selamat mencoba
Baca juga:
APEC Energy Database
Cara Mengakses Database ADB
Indonesian Family Life Survey
MDG Tables
Penn World Table
StatsAPEC
Statistical Database System ADB: Online Query
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.